Managing Self during Work from Home

MANAGING SELF DURING WORK FROM HOME

Tahukah Anda? Survey yang dilakukan oleh Institute of Social Economic Digital (ISED) pada tahun 2020 menyatakan bahwa hanya ± 15% pekerja yang menjalani Work from Home (WFH) selama masa pandemi yang merasa kesulitan dalam hal produktivitas. Penyebabnya beragam mulai dari akses internet, kondisi rumah, dan ada juga yang dikarenakan peralatan atau perangkat yang biasa digunakan hanya ada di kantor. Dari survei ini, dapat dikatakan bahwa 85% sisanya dapat melakukan pekerjaan mereka secara produktif (hasil survey menyatakan 49% biasa saja, 36% produktif). Berarti, cukup besar jumlah pekerja yang dapat melaksanakan pekerjaannya meskipun sedang WFH.

Dampak pandemic covid-19 dirasakan secara luas tanpa terkecuali oleh perusahaan dan kelompok pekerja. Perusahaan terkadang harus mengambil langkah strategis agar roda bisnis tetap berjalan salah satunya dengan mengadakan program WFH. Langkah ini diambil guna mendukung regulasi pemerintah dalam memperlambat penularan virus di tempat kerja. Oleh sebab itu, karyawan harus menyesuaikan diri dengan normal baru yang mungkin sulit dan datang secara tiba-tiba.

Bagi sebagian orang, WFH merupakan sebuah tantangan besar. Ada berbagai kesulitan yang dihadapi masing-masing orang seperti yang sudah disinggung dalam penjelasan di atas. Akan tetapi, ada juga kubu yang menyatakan bahwa WFH hanyalah perpindahan tempat bekerja. Segala sesuatunya tetap dapat dilakukan atau diselesaikan sehingga WFH bukan alasan untuk tidak produktif. Produktif dapat dimulai dari mengelola diri sendiri. Mengelola diri sendiri atau managing-self adalah bagaimana kita mengatur pola kerja yang kita miliki sehingga tetap menghasilkan kinerja yang baik dan berkontribusi bagi perusahaan.

Berikut adalah beberapa tips managing-self yang dapat dilakukan agar tetap produktif selama WFH: 

Goal Setting.

Selalu mulai hari dengan mengatur hal yang ingin dicapai hari ini. Jika Anda adalah tipe orang yang suka menuliskan to do list Anda, tuliskanlah pekerjaan yang ingin Anda selesaikan dan jadikan daftar tersebut sebagai panduan Anda. Jika Anda lebih senang menggunakan aplikasi untuk memantau to do list Anda, Anda bisa menggunakannya juga. Goals yang Anda buat di pagi hari/ malam sebelumnya membantu Anda untuk tetap fokus akan apa yang harus dicapai.

Strict Deadline dan One task at a time (Prioritize).

Membuat daftar pekerjaan adalah baik, akan tetapi membuat daftar pekerjaan beserta deadlinenya adalah hal yang lebih baik. Jika daftar pekerjaan membuat kita fokus, deadline menumbuhkan komitmen kita. Karena kita tahu apa yang harus dikerjakan dan kapan hal tersebut harus diselesaikan. Selain itu, biasakan diri untuk membuat prioritas. Kerjakan segala sesuatu berdasarkan prioritas yang ada.

Self-motivation.

Buatlah diri Anda untuk selalu termotivasi. Anda adalah manager untuk diri Anda sendiri. Percayalah, sebelum Anda bisa mengatur orang lain, Anda harus terlebih dahulu dapat mengatur diri Anda sendiri. Oleh sebab itu, salah satu hal yang harus dimiliki adalah motivasi. Ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk memotivasi diri Anda sendiri. Selama menjalani WFH, berarti Anda sepenuhnya dapat mengatur jadwal yang Anda miliki. Anda bisa mengatur jadwal Anda sedemikian rupa dengan tetap memperhatikan goal dan prioritas Anda. Hal lain seperti memberikan reward pada diri sendiri setelah mencapai sebuah goal dan setelah Anda bekerja keras juga dapat dijadikan sebagai pilihan.

Evaluation.

Evaluasi atau tidak berhenti belajar. Evaluasi dimaksudkan untuk memahami apa yang sudah baik dan apa yang bisa ditingkatkan dari setiap sistem yang ada. Saat Anda melakukan WFH, tentunya ada beberapa strategi yang dilakukan dan dari strategi tersebut, tentunya ada strategi yang lebih baik guna mencapai setiap tujuan yang ingin dicapai. Lakukan evaluasi dan pembelajaran terus menerus terkait strategi Anda dalam melakukan WFH agar semakin hari Anda bisa mendapatkan pola yang sesuai dan hal tersebut membuat Anda semakin produktif.

Kami mendorong Anda untuk terus berlatih dan mengembangkan kemampuan mengelola Anda dimulai dari mengelola diri sendiri.

Sukses selalu buat Anda dan tim!

12 Maret 2021
Antonius Baringan - Product Development Staff 

“What are the next steps?”

Link to our Services

Link to our Public Seminars

or Contact us:

Email: sarel@sarel.co.id
Phone: (021) 4517458/ 458509571
Mobile: 0878-7722-4521
Website: www.sarel.co.id


Email: sarel@sarel.co.id
Phone: (021) 4517458/ 458509571
Mobile: 0878-7722-4521
Website: www.sarel.co.id

©2023 PT Sarel Sentra Inspira. All Rights Reserved